Day 2 Puncak Tema P3MA & P5 SDIA 10 Serang
Rabu, 20 November 2024 menjadi hari ke-2 sekaligus hari terakhir pelaksanaan puncak tema P3MA (Projek Penguatan Profil Murid Al Azhar) dan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) di SD Islam Al Azhar 10 Serang melalui pergelaran serangkaian acara yang penuh semangat dan edukasi.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh murid, wali murid dan civitas akademika di lingkungan Sekolah Islam Al Azhar Serang yang mengusung tema besar yaitu “Mewujudkan Generasi yang Beradab dan Berkemajuan”. Kegiatan ini terdiri dari :
1. Penampilan Fashion Show Kelas 1
Acara dimulai dengan penampilan fashion show baju adat Nusantara oleh murid-murid kelas 1 Al Malik dan Al Quddus. Setiap anak tampil percaya diri mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia. Fashion show ini memperlihatkan keberagaman budaya Indonesia dan mengajarkan murid untuk bangga dengan kekayaan budaya bangsa.
2. Penampilan Paduan Suara Kelas 1
Selain fashion show, suasana semakin semarak dengan penampilan paduan suara dari murid kelas 1 Ar Rahman dan Ar Rahiim. Mereka menyanyikan lagu-lagu nasional dengan penuh semangat.Penampilan ini mengingatkan seluruh hadirin akan rasa cinta tanah air dan pentingnya menjaga persatuan.
3. Stand yang dihias penuh kreativitas dari Kelas 2-6
Bagian yang paling menarik perhatian adalah terdiri dari 39 stand yang telah dihias oleh murid kelas 2 hingga kelas 6. Stand-stand ini terbagi menjadi tiga kategori utama:
- Stand Permainan : Menyediakan permainan tradisional dan modern yang menghibur, seperti bakiak batok kelapa, lempar koin, serta labirin.
- Stand Market Day : Menawarkan berbagai makanan tradisional khas Indonesia, seperti klepon, bakso ikan, pempek dan nasi kuning, serta barang-barang kreatif hasil karya murid, seperti kerajinan tangan dan souvenir.
- Stand Pameran Hasil Karya Rekayasa dan Teknologi : Terdiri dari berbagai hasil karya teknologi dari bahan yang sudah tidak terpakai lagi maupun dari bahan yang di daur ulang.
Pengunjung stand, termasuk orang tua dan tamu undangan, tampak antusias berinteraksi dengan murid yang menjaga stand masing-masing.
4. Hiburan
Acara ini pun diisi dengan penampilan dari band, solo vokal maupun tarian yang sudah dilatih selama kegiatan di sekolah berlangsung. Pada event ini murid-murid dapat menampilkan bakatnya yang telah dipelajari selama bersekolah di SDIA 10 Serang.
5. Penutupan dan Pengumuman Pemenang
Acara ditutup dengan sambutan dari pengurus YPI Mu’awanatusy Syubban sebagai pengelola sekolah. Dalam penutupannya, beliau menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kerja keras murid, guru, dan orang tua dalam menyukseskan acara ini.
Tak kalah seru, pengumuman pemenang menjadi momen yang paling ditunggu-tunggu.
Hari ke-2 puncak tema P3MA dan P5 di SD Islam Al Azhar 10 Serang berjalan dengan sukses dan penuh makna. Acara ini tidak hanya menjadi wadah bagi murid untuk menampilkan bakat dan kreativitas mereka, tetapi juga memperkuat rasa cinta terhadap budaya dan tanah air.
Dengan semangat kebersamaan, diharapkan murid-murid SD Islam Al Azhar 10 Serang dapat terus mengembangkan potensi diri sekaligus menjaga nilai-nilai luhur bangsa Indonesia. Sampai jumpa di kegiatan Puncak Tema Tahun Ajaran berikutnya!
#SalamAlAzhar #SDIA10 #AlserHebat #PuncakTema #P3MA #P5 #MerdekaBelajar